KOMPAS.com – Sekarang ini, aktivitas belanja makin mudah dan menyenangkan dengan transaksi nontunai menggunakan e-wallet atau dompet digital.
Bagaimana tidak, berbelanja dengan transaksi nontunai sangatlah praktis. Tak ada lagi kerepotan untuk menghitung jumlah uang tunai yang harus dibayarkan.
Bank Indonesia (BI) pun mencatat lonjakan penggunaan uang elektronik sebagai alat transaksi pada kuartal IV 2019 yang mencapai 241,2 persen.
Terlebih, saat ini aktivitas belanja online makin lazim dilakukan melalui berbagai e-commerce, salah satunya Shopee.
Baca juga: THR Terancam Akibat Pandemi? Main Shopee Tanam dan Panen THR 10 Miliar!
Alih-alih harus membayar melalui metode lain, seperti transfer ATM atau mobile banking, pembayaran lewat e-wallet Shopee, ShopeePay jelas lebih efektif dan efisien.
Tak hanya untuk berbelanja di aplikasi Shopee. ShopeePay juga bisa digunakan untuk transaksi nontunai secara offline.
Kini, lebih dari ribuan offline merchants telah bekerja sama dengan ShopeePay, mulai kategori makanan dan minuman, retail, hingga kecantikan, dan masih akan ada banyak kategori lain ke depannya.
Dengan demikian, transaksi nontunai yang praktis tetap bisa dilakukan, meski belanja dilakukan secara offline.
Baca juga: Jangan Lewatkan Puncak Shopee Big Ramadhan Sale
Cukup gunakan scan QR Code, proses pembayaran bisa selesai dalam sekejap, tanpa perlu ada perhitungan uang dan kembalian yang merepotkan.
Selain memberikan berbagai kepraktisan transaksi nontunai yang efektif dan efisien, ShopeePay juga menawarkan banyak keuntungan lainnya.
Keuntungan menggunakan ShopeePay bahkan sudah bisa dinikmati sejak pengguna melakukan top up.
Cara top up ShopePay sendiri bisa dilakukan melalui aplikasi Shopee dan pengisian ulang secara offline di Alfamart.
ShopeePay juga bekerja sama dengan Bank Central Asia (BCA). Selain menghadirkan kemudahan pengisian ulang, kerja sama itu menawarkan keuntungan.
Khusus top up ShopeePay melalui BCA selama periode 14 April-13 Mei 2020, pengguna akan mendapat tambahan koin Shopee.
Baca juga: Ramadhan, Shopee Gelar ShopeePay Day
Setiap top up, akan ada 100 koin yang bisa didapatkan. Menariknya, ekstra koin 50.000 bisa diperoleh mereka yang melakukan to up ShopeePay sebanyak-banyaknya dengan BCA.
Koin Shopee sendiri adalah mata uang virtual resmi Shopee yang dikreditkan ke pemilik akun Shopee. Koin bisa digunakan untuk mendapat potongan harga atau ditukarkan dengan reward.
Ada 3 cara yang bisa dilakukan untuk melakukan top up ShopeePay via BCA, yakni melalui ATM BCA, KlikBCA, dan mobile banking BCA.
Untuk top up ShopeePay dari ATM BCA, berikut ini caranya:
1. Buka aplikasi Shopee, pilih menu ShopeePay di bagian tengah (di bawah kolom search) depan tampilan aplikasi saat dibuka.
2. Pilih Isi Saldo, klik Bank Transfer, lalu pilih metode pengisian saldo dengan Bank BCA, lalu klik Konfirmasi.
3. Akan muncul nomor virtual account untuk dicatat.
4. Di ATM BCA setelah memasukkan kartu debit BCA, pilih menu transaksi lainnya, pilih transfer ke rekening BCA Virtual Account.
5. Masukkan nomor virtual account yang telah dicatat.
6. Masukkan jumlah nominal top up ShopeePay (minimal Rp10.000)
7. Pastikan merchant adalah ShopeePay dan nama username pengguna di Shopee
8. Pilih Ya dan ikuti instruksi yang tercantum
Baca juga: UMKM Terdampak Covid-19, Shopee Siapkan Stimulus Rp 100 Miliar
Untuk top up ShopeePay dari KlikBCA, berikut ini caranya:
1. Ikuti langkah 1-3 cara top up ShopePay dari ATM BCA
2. Login ke akun KlikBCA
3. Masuk ke menu Transfer Dana dan pilih Tranfer ke BCA virtual account
4. Masukkan nomor virtual account yang telah dicatat
5. Tulis nominal top up ShopeePay
6. Periksa nama merchant adalah ShopeePay dan nama username pengguna di Shopee
7. Masukkan kode KeyBCA dan kirim
Baca juga: Shopee: Selamat Jalan “Pakdhe” Didi Kempot
Untuk top up ShopeePay dari Mobile-Banking BCA, berikut ini caranya:
1. Ikuti langkah 1-3 di cara top up ShopeePay sebelumnya
2. Buka aplikasi BCA Mobile dan login ke akun m-BCA
3. Masuk ke menu m-transfer dan pilih BCA virtual account
4. Masukkan nomor virtual account yang telah dicatat
5. Tulis nominal top up ShopeePay
6. Periksa nama merchant adalah ShopeePay dan nama username pengguna di Shopee
7. Masukkan PIN m-BCA dan pilih oke
Itu dia cara top up ShopeePay lewat BCA. Mudah bukan? Tentu saja kepraktisan dan berbagai keuntungan ShopeePay membuat aktivitas belanja masa kini makin mudah dan nyaman.